Monday, December 8, 2014

Pasutri dan Anaknya Ditabrak Pengantar Depot Air



 PANCURBATU - Pasangan suami istri (pasutri), Ruji Siahaan (53) dan Mimi Sudarmi (40) serta anaknya tersungkur di badan jalan, setelah sepeda motor yang mereka kendarai ditabrak dari belakang oleh pengendara lain ketika melintas di Jl. Jamin Ginting persisnya di depan Polsek Pancurbatu, Minggu (7/12) sekitar pukul 16.45 WIB.
Akibat kecelakaan itu, Ruji dan anaknya hanya mengalami luka ringan. Namun Mimi diperkirakan mengalami luka yang cukup serius. Sebab, saat tersungkur di badan jalan telinganya mengeluarkan darah. Oleh warga, pasutri dan anaknya warga Jl. Pancing Gang Murni, Kec. Medan Perjuangan tersebut, dilarikan ke Puskesmas Pancurbatu untuk mendapatkan pertolongan medis.
Kecelakaan itu terjadi saat pasutri dan anaknya berboncengan dengan mengendarai Satria FU BK 5051 AFC,  meluncur dari arah Tanah Karo menuju Medan. Ketika melintas di lokasi, mereka ditabrak pengendara sepeda motor yang belakangan seorang pengantar depot air. Usai menabrak, pelaku kabur dan warga sekitar yang melihat kejadian itu langsung berhamburan guna memberikan pertolongan. "Tadi yang menabrak pengendara sepeda motor pengantar depot air. Tapi dia langsung melarikan diri,”kata beberapa warga yang ditemui di lokasi.
Waka Polsek Pancurbatu MKL Tobing mengaku, pihaknya telah melarikan korban ke rumah sakit guna mendapatkan perawatan intensif. (cr2/han)

No comments:

Post a Comment