Friday, December 5, 2014

Kecanduan Nyabu, Ayah 4 Anak Gol

HAMPARAN PERAK - Saking sudah kecanduan dengan narkoba, seorang buruh pabrik melakukan apa saja untuk mendapatkannya. Seperti yang dilakoni Muhammad Sayuti (38). Ayah 4 anak ini rela berhutang, agar bisa mengkonsumsi sabu-sabu 3 kali dalam seminggu.
Hal itu terungkap, Kamis (4/12) sekira pukul 09.00 WIB. Sayuti diciduk polisi dari Hamparan Perak, saat mengkonsumsi sabu-sabu di ruang tamu rumahnya di Dusun III, Desa Lama, Kecamatan Hamparan Perak, Deliserdang.
"Sudah dua tahun lebih aku pakek sabu. Tujuanku supaya tubuh semangat saja ketika bekerja,”ujar Sayuti ketika ditemui di Polsek Hamparan Perak.
Diakui pria yang akrab disapa Jefri ini, karena sudah kecanduan, dirinya pun harus 3 kali seminggu untuk mengkonsumsi sabu-sabu. Meski uang tak ada untuk membelinya, ia rela utang sana sini pada penjual benda seperti kristal itu.
“Yang penting bisa mengkonsumsinya, walaupun terkadang aku sampai mengutang untuk membelinya,”ujar Sayuti.
Bahkan saking candunya, lanjut Sayuti, ia pun tak luput dari amarah sang istri. "Sering juga istri saya marah bang, namanya sudah kecaduan mau bilang apa lagi. Yang penting jatah uang belanja setiap bulannya tetap dikasih, begitu juga dengan uang sekolah anak-anak,”terangnya.
Ditangkap polisi, pria yang bekerja sebagai buruh angkut di pabrik ini mengaku menyesali ulahnya. Dikarenakan terhitung kemarin, statusnya sebagai kepala rumah tangga, tak mampu lagi menafkahi istri dan keempat anaknya.
Kapolsek Hamparan Perak, Kompol B Pasaribu melalui Kanit reskrim, Iptu Ponijo menyebutkan, dari Suyati, pihaknya mengamankan 1 paket sabu seharga Rp.100 ribu dan 2 lembar uang pecahan Rp50 ribu.
Sayuti pun meringkuk dibalik jeruji melanggar Pasal 112 subsider pasal 127 UU RI Nomor 35 tahun 2009 tentang narkotika, dengan ancaman 5 hingga 12 tahun penjara. (mag1/han)

No comments:

Post a Comment