Tuesday, December 9, 2014

Istirahat di Tempat Sunyi, Sopir & Kernet Mobil Boks Dirampok



Hamsah dan Heri saat membuat laporan.
LABUHAN - Istirahat di tempat sunyi untuk menyantap makanan, Hamsah (35) dan Heri (26), keduanya warga Pasar 6 Tanjungmorawa, malah kena rampok, Senin (8/12) sekira pukul 14.00 WIB.
Tiga pelaku bersenjata tajam mengerjai mereka di depan gudang Jasamarga, Tanjungmulia, Medan Deli.
Sebelum dirampok, sopir dan kernet mobil boks PT Alhami tersebut mengantar barang pesanan di warung kawasan Tanjungmulia.
Sesuai petunjuk kantor, usai mengantar barang, mereka diperintahkan untuk kembali lagi ke pabrik.
Tapi karena sudah jam makan siang, Hamsah dan Heri lebih dulu istirahat di depan gudang Jasamarga untuk menyantap makanan yang dibawa.
Ketika asyik makan itulah ketiga pelaku tiba-tiba menghampiri keduanya. Mulanya, Hamsah dan Heri mencoba melawan.
Tapi setelah para pelaku menunjukkan pisau dan meminta barang yang mereka bawa, keduanya pun ciut. Kedua korban kemudian menyerahkan duit Rp 15 ribu dan satu unit handphone.
Kesal atas pemberian itu, salah seorang pelaku menggoreskan pisau ke telapak tangan Heri selaku kernet, lalu pergi.
“Dipikir mereka (pelaku), kami bawak uang penjualan. Padahal kami cuma mengantar barang saja ke warung,” ungkap Hamsah ketika mereka membuat pengaduan di Polsek Medan Labuhan.
Kapolsek Medan Labuhan, Kompol Ronny Oktavianus Sitompul mengatakan kalau pihaknya akan menyelidiki pelaku yang merampok sopir dan kernet mobil boks tersebut. “Meski pun kerugiannya kecil, tetap kita proses,” ungkap Sitompul. (mag-1/rul)

No comments:

Post a Comment