Wednesday, November 5, 2014

3 Pembobol Rumah Diringkus

MEDAN-
Tiga pelaku pembobolan rumah warga di Jalan Polonia Gang C, Kel.Polonia, Kec. Medan Polonia diringkus petugas Polsekta Medan Baru, Selasa (4/11) sore.
Ketiganya adalah Pebri Syahputra (26), warga Jalan Karya Kasih, Gang H, Kec. Medan Polonia, Bagas Tri Pradana (18) warga Pasar VI Padang Bulan, Kec. Medan Selayang dan M. Sadam (20), warga Jalan Polonia, Gang Asrama, Kec. Medan Polonia.
Informasi yang dihimpun, ketiganya diciduk atas laporan Zainal Abidin (34) ke Polsekta Medan Baru. Zainal melaporkan, kalau rumahnya disatroni maling dengan kerugian perhiasan emas terdiri 4 buah cincin emas, 3 kalung  dan kalung imitasi yang diambil dari dalam lemari kamar tidurnya.
Atas laporan tersebut, petugas yang melakukan penyelidikan. Petugas pun meringkus Pebri Syahputra dari kediamannya. Setelah dilakukan pengembangan, petugas pun kembali menangkap Bagas da Sadam dari rumah mereka masing-masing.

"Ketiga pelaku sudah kita amankan, kita tengah mencari dua rekan mereka berinisial U dan O,”ujar Kanit Reskrim Iptu Oscar S Setdjo. (bay/han)

No comments:

Post a Comment